Jakarta, CNBC Indonesia – Setelah menguat pada hari pertama pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali berakhir menghijau pada perdagangan Selasa (10/7/2023). Penguatan ini terjadi di tengah cerahnya mayoritas bursa saham global.
Hingga akhir perdagangan kemarin, IHSG melesat 0,98% ke posisi 6.796,92. Sehingga hanya tinggal sedikit lagi IHSG dapat kembali menembus level psikologis 6.800.
Nilai transaksi IHSG Selasa kemarin mencapai Rp 8,79 triliun dengan volume 22,53 miliar saham. Sebanyak 297 saham naik, 214 turun, dan 229 stagnan.
Tercatat, sepanjang perdagangan kemarin investor asing melakukan pembelian bersih (net buy) sebesar Rp 40,54 miliar di seluruh pasar dan sebesar Rp 43,64 miliar di pasar reguler. Berbanding jauh dengan nilai tersebut, investor asing melakukan penjualan saham (net sell) sebesar Rp 3,11 miliar di pasar negosiasi dan tunai.
Lantas, saham-saham apa yang dilepas asing kemarin yang menekan pergerakan IHSG? Mengutip RTI Business, berikut 10 net foreign sell perdagangan Selasa!
1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI) – Rp 97,6 miliar
2. PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI) – Rp 86,1 miliar
3. PT Bank Mandiri Tbk. (BMRI) – Rp 67,4 miliar
4. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) – Rp 41,7 miliar
5. PT Gudang Garam Tbk. (GGRM) – Rp 19,8 miliar
6. PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) – Rp 19,1 miliar
7. PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR) – Rp 11,1 miliar
8. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) – Rp 10,4 miliar
9. PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) – Rp 8,6 miliar
10. PT Trimegah Bangun Persada Tbk. (NCKL) – Rp 7,8 miliar
SUMBER : CNBC Indonesia